Inilah 5 Foto Selfie Yang Membongkar Kejahanannya Sendiri

Inilah 5 Foto Selfie Yang Membongkar Kejahanannya Sendiri - Di zaman perangkat komunikasi semakin canggih sekarang ini orang makin mudah mengambil foto lewat telepon pintar. Tidak perlu kamera profesional berharga mahal dan berat untuk bisa berfoto narsis atau biasa disebut selfie.

Bukan hanya warga biasa kini suka berfoto selfie, sejumlah pemimpin dunia pun pernah ketahuan berfoto narsis di depan umum. Masih ingat saat Desember lalu Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama berfoto selfie dengan Perdana Menteri Denmark dan Perdana Menteri Inggris David Cameron saat menghadiri upacara pemakaman Nelson Mandela?

Kini foto selfie sedang menjamur di mana-mana terutama di media sosial seperti Twitter, Facebook, dan Instagram.

Ternyata foto narsis semacam itu juga bisa membantu polisi mengungkap kasus kejahatan. Seperti apa saja kasusnya? Ikuti kisahnya seperti dilansir oddee.com berikut ini.

1. Dua tahanan di penjara pajang foto selfie di Facebook
Rupanya tidak semua tahanan tahu telepon seluler tidak boleh digunakan di dalam penjara.

Itulah yang terjadi dengan dua narapidana bernama Sonny Barker dan Korrel Kennedy. Mereka sempat-sempatnya memajang foto selfie di dalam sel penjara dan memajangnya di akun media sosial Facebook. Kasus itu kemudian membuat polisi turun tangan menyelidiki.

Di foto itu terlihat Barker dan Kennedy berpose sambil berdiri dan di sekeliling mereka banyak terlihat perangkat komunikasi bahkan game konsol Playstation dan sebuah pesawat televisi. Di foto lain tampak sebuah kulkas mini, seperangkat alat pengatur suara, kudapan, dan poster perempuan bugil.

Akibat aksi mereka memajang foto di facebook itu maka kini mereka kehilangan televisi dan harus memakai seragam tahanan. Mereka juga terancam dijebloskan ke penjara lebih ketat.

Sejak Juli 2009 hingga Juni 2011 sebanyak 342 tahanan, termasuk pembunuh, ketahuan mengakses media sosial di dalam penjara.

2. Berfoto selfie mandi uang dikecam di Filipina
Namanya Napoles. Perempuan tinggal di Amerika Serikat itu punya sebuah kondominium Ritz Carlton di Los Angeles. Dia bermaksud menjual kondominiumnya seharga Rp 17,4 miliar. Selain itu dia juga akan menjual sebuah rumah miliknya di Filipina seharga Rp 4 miliar. Napoles juga dikenal suka memajang foto selfie tentang hidupnya yang mewah.

Masalahnya Napoles adalah tokoh masyarakat. Ibunya, Janet, sedang diadili dan terancam penjara di Filipina akibat kasus penggelapan uang melibatkan anggota parlemen. Dia dituding menggelapkan uang sebesar Rp 2,7 triliun.

Setelah kasus hukum terhadap ibunya dilaporkan media, orang-orang mulai marah kepada Napoles lantaran dia memajang foto selfie bergaya hidup mewah dengan mandi uang di tengah kondisi rakyat di negaranya masih banyak hidup miskin.

3. Perampok ditangkap usai berfoto narsis dengan telepon seluler yang dia rampok
Pemuda 19 tahun bernama Albert Wilson dituduh mencuri telepon pintar Samsung Galaxy Epic milik anak laki-laki 16 tahun di kawasan Bronx, Kota New York, Amerika Serikat.

Ceritanya Wilson dan teman satu gengnya mencegat korban dan merampok dia. Telepon Samsung milik korban ikut digasak lalu mereka kabur.

Tak lama setelah merampok Wilson memotret dirinya sendiri tanpa menyadari semua foto diambil dari telepon seluler itu secara otomatis akan terkirim ke surat elektronik milik sang empunya telepon.

Setelah mendapat foto wajah tersangka, korban kemudian melapor ke polisi. Tak lama kemudian polisi menangkap WIlson dan menjeratnya dengan pasal perampokan.

4. Mantan tentara Inggris dituntut kasus pembunuhan sebab foto selfie memegang pistol
Aaron Hernandez, 23 tahun, mantan tentara Inggris dituntut atas pembunuhan Odin Llyod, pemain football dari klub Boston Bandits.

Foto selfie Hernandez saat memegang pistol di depan sebuah cermin beredar luas di media sosial Twitter.

Jaksa menuntut Aaron atas pembunuhan Odin Llyod karena kasus percekcokan. Llyod, 27 tahun, berkencan dengan adik perempuan tunangan Hernandez. Dua atlet itu dikabarkan berteman.

Mayat Llyod ditemukan di sebuah taman tak jauh dari rumah Hernandez.

Dia juga dituntut atas kasus penggunaan senjata api tanpa memiliki surat izin. Foto selfie Aaron itu dikabarkan diambil tahun lalu.

5. Dua remaja perempuan berfoto narsis sebelum merampok toko burger
Polisi Swedia menangkap dua remaja diduga merampok sebuah toko burger di Halmstad. Mereka merampok menggunakan pisau dapur besar hanya untuk mendapat uang Rp 4,7 juta.

Polisi kemudian berhasil melacak keberadaan mereka di apartemen tempat mereka tinggal. Di sana polisi menemukan sebuah pisau dapur besar dan sepasang baju ski warna hitam.

Sewaktu menyita telepon seluler milik tersangka polisi menemukan sejumlah foto selfie mereka sedang memakai pakaian ski hitam dan memegang pisau dapur yang mirip dengan pisau saat digunakan buat merampok.

Namun hanya salah satu dari dua remaja itu yang bisa diadili sebab usianya sudah lebih dari 17 tahun.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar