Jadilah Muslimah 3C!

Assalamualaikum sobat wajahcewek,
Selamat berpuasa bagi yang menjalankan hari ini. Btw lama juga saya gak posting tentang akhwat. Bagi kalian muslimah boleh juga menerapkan konsep Muslimah 3C.

    Apa sih Muslimah 3C itu? dan Kenapa harus 3C? 
Muslimah 3C adalah sesuatu yang dapat dirasakan seripan-seripan kerenyahannya, bermuara pada satu rasa dan perasaan tentang perempuan muslim. Muslimah 3C adalah sebuat tempat persinggahan, himpunan tiap bait-bait yang tertata rapi namun tak ada dusta, tidak banyak rahasia, namun simpan sejuta makna.

     Dan apa sih 3C itu sendiri?
3C itu itu terdiri dari 3 sifat yang harus di miliki oleh seorang perempuan muslim agar bisa menjadi muslimah yang amazing dimata ALLAH SWT dan orang-orang disekitarnya.
Untuk tau lebih lanjut, mari kita bahas bersama-sama ..

Muslimah 3C ^^

Muslimah 3C :
C pertama, Cerdas. Muslimah yang cerdas adalah muslimah yang mengambil Islam sebagai jalan hidupnya. Menjadikan ALLAH, Rasulullah, dan dakwah sebagai cinta tertingginya. Karena baginya dunia hanyalah tempat persinggahan dan melenakan, sementara, dan terbatas. “Kehidupan sunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan (ghururr)” (TQS. Ali Imran : 185).

Muslimah yang cerdas adalah dia cerdas dalam mengambil keputusan di dalam hidupnya yang selalu ia sandarkan pada halal dan haram. Dia menutup auratnya secara kaffah mengenakkan jilbab, menundukkan pandangannya, bahkan dia memberikan lebel pada dirinya “anti pacaran”, dialah muslimah cerdas yang mengambil islam secara kaffah.

C kedua, Cantik. Berbicara tentang kecantikan, cantik itu ralatif tergantung dari sudut pandang orang yang bersangkutan, namun disini yang dimaksud muslimah cantik adalah muslimah yang menghiasi dirinya dengan kepribadian Islam. Rasulullah bersabda: “Dunia adalah perhiasan, dan sebaik-baiknya perhiasan adalah wanita yang sholehah” (HR. Muslim).

Kecantikan yang berasal dari kepribadiannya, menjaga kehormatannya sebagai istri, anak dan perempuan muslim, berakhlak baik cermin atas segala ketaatan dan ketundukkan pada syariat Islam.

C ketiga, Ceria. Muslimah yang ceria adalah muslimah yang senantiasa bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh ALLAH SWT. Wajahnya selalu dihiasi senyum manis meski ia merasakan sakit dan derita. Karena ia sadar bahwa itu adalah sesuatu yang mampu membuat hidupnya berwarna dan mendewasakannya. Hingga ia menikmati itu semua dan bersyukur karena ia sadari ia punya ALLAH.

Muslimah 3C menjadi lebih istimewa ketika ia mengaplikasikan hal itu dalam setiap aktivitas kehidupannya. Maukah ukhti?

Sumber:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar